Jajaran Bhabinkamtibmas Polres Pangkep, Ikuti Pelatihan Fungsi Tehnis Binmas

    Jajaran Bhabinkamtibmas Polres Pangkep, Ikuti Pelatihan Fungsi Tehnis Binmas
    Jajaran Bhabinkamtibmas Polres Pangkep, Ikuti Pelatihan Fungsi Tehnis Binmas

    PANGKEP, - Bhabinkamtibmas Jajaran Polres Pangkep mengikuti pelatihan Fungsi Tehnis Binmas di Aula Mapolres Pangkep, Rabu (19/10/2022).

    Dalam Kegiatan pelatihan fungsi tehnis binmas merupakan salah satu program kerja Polres Pangkep dalam kesempatan tersebut

    Wakapolres Pangkep AKBP H.Saharuddin P . SH, yang membuka acara menyampaikan bahwa hari ini sengaja dikumpulkan rekan-rekan Bhabinkamtibmas untuk diberikan pembinaan sekaligus pelatihan fungsi teknis Binmas.

    “Tujuannya untuk memiliki kesepahaman dalam pola tindak dan pola laku pelaksanaan tugas kebinmasan yang sifatnya harus update sesuai dengan perkembangan situasi saat ini, ” tutur Wakapolres.

    Wakapolres juga mengatakan bahwa, Bhabinkamtibmas sebagai salah satu pelaksana tugas terdepan pembinaan masyarakat secara langsung. Oleh karena itu diperlukan penyamaan tindakan agar pelaksanaan tugas bisa maksimal di tengah situasi masih pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.

    “Ikuti pelatihan ini dengan baik sehingga bisa mendukung pelaksanaan tugas Bhabinkamtibmas di lapangan, ” tuturnya.

    Pelatihan fungsi teknis Binmas diisi materi oleh Kasat Binmas AKP Eko Budi di dampingi Kbo binmas IPDA Moch. Tang. Selain itu, diberikan materi oleh Kasat binmas dan Kbo adalah tentang Peraturan Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 08 Tahun 2021 tentang Penanganan Tindak Pidana berdasarkan Keadilan Restoratif, tercatat dalam Berita Negara Republik Indonesia tahun 2021 Nomor 947. Kegiatan dijadwalkan dilaksanakan selama dua hari tgl 19/20 Oktober 2022 dengan peserta seluruh Bhabinkamtibmas jajaran Polres Pangkep.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Kapolri: Kapolda yang Tak Mampu Kembalikan...

    Artikel Berikutnya

    Realisasikan Janji Politik MYL- SS, Wabup...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Debat Pilgub Sulsel: Data Kemiskinan Jadi Sorotan, Tim Danny-Azhar Bongkar Fakta Urbanisasi dan Ekonomi
    Sambangi BNNP Sulawesi Selatan, Lapas Narkotika Sungguminasa Tepis Isu Transaksi Narkoba dalam Lapas
    Hendri Kampai: Koperasi Nasional, Dari Desa untuk Indonesia yang Lebih Berdikari
    Black Campaign Kasus RS Batua Merebak, Tim Hukum Danny-Azhar Buka Opsi Tempuh Jalur Hukum
    Hendri Kampai: Saatnya Nikel Bicara! Mimpi Indonesia Menjadi Raja Komponen Kendaraan Listrik

    Tags