Meriahkan Bulan K3 Tahun 2024, Direktur Operasi PT Semen Tonasa Moch. Alfin Zaini: 32 Perwakilan Perusahaan dan Lembaga Se-Sulsel Ikuti Kejuaraan Badminton

    Meriahkan Bulan K3 Tahun 2024,  Direktur Operasi PT Semen Tonasa Moch. Alfin Zaini: 32 Perwakilan Perusahaan dan Lembaga Se-Sulsel Ikuti Kejuaraan Badminton
    Meriahkan Bulan K3 Tahun 2024, Direktur Operasi PT Semen Tonasa Moch. Alfin Zaini: 32 Perwakilan Perusahaan dan Lembaga Se-Sulsel Ikuti Kejuaraan Badminton

    PANGKEP - Sebanyak 32 tim perwakilan perusahaan dan lembaga se-Sulawesi Selatan mengikuti kegiatan Kejuaraan Badminton dalam rangka kegiatan Bulan K3 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang dipusatkan di Gedung Olahraga Tonasa II PT Semen Tonasa.

    Pembukaan kegiatan ditandai penekanan tombol sirine oleh Moch. Alfin Zaini Direktur Operasi PT Semen Tonasa, Perwakilan Dinas Tenaga Kerja Provinsi Sulawesi Selatan, Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan serta beberapa stakeholder lainnya, Selasa 23 Januari 2024.

    M. Ali Nuhung sebagai ketua panitia pelaksana dalam sambutannya menyampaikan beberapa hal yakni peserta terdiri dari 32 tim perwakilan perusahaan dan lembaga se-Sulawesi Selatan dengan total peserta dan ofisial sebanyak 288 orang.

    "Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah terlibat dan mendukung kegiatan badminton ini hingga dapat terlaksana seperti saat ini, dan semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses. Dalam suatu pertandingan, kalah maupun menang itu hal yang biasa. Semangat persaudaraan dan sikap sportivitas adalah hal yang luar biasa yang harus selalu kita junjung dan kedepankan." ungkap Ali Nuhung.

    Direktur Operasi PT Semen Tonasa, Moch. Alfin Zaini, mengungkapkan bahwa selama 55 tahun PT Semen Tonasa hadir di tengah masyarakat, aspek K3 selalu menjadi salah satu fokus perusahaan. Tujuannya tentu saja agar perusahaan dapat lebih produktif dan meningkatkan daya saing sehingga dapat menjaga dan meningkatkan pertumbuhan perusahaan. Dan ini sejalan dengan tema Bulan K3 Nasional tahun 2024, yaitu "Budaya K3, Sehat dan Selamat dalam Bekerja Terjaga Keberlangsungan Usaha."

    "Manajemen PT Semen Tonasa senantiasa berkomitmen menerapkan Budaya K3 di tempat kerja serta lingkungan kerja, guna menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan selamat, serta menjaga keberlangsungan usaha." ungkapnya. 

    Sementara itu, Masdaedi, selaku Kepala Bidang Pengawasan Ketenagakerjaan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sulawesi Selatan dalam membacakan sambutan tertulis Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Sulawesi Selatan, mengatakan pelaksanaan peringatan Bulan K3 merupakan salah satu kebijakan pemerintah Republik Indonesia untuk mewujudkan penerapan K3 di seluruh tempat kerja. "Dan kegiatan Badminton K3 ini, selain sebagai wadah silaturrahmi, diharapkan juga dapat menjadi kegiatan yang mempromosikan K3 sebagai budaya di tempat kerja masing-masing serta mengkampanyekan gerakan pekerja sehat melalui kegiatan olahraga badminton." urainya.

    Kegiatan Badminton K3 ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari, dengan menggandeng beberapa instansi, BUMN, serta perusahaan swasta sebagai penyelenggara.(Sabri/Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Minasatene  Hadiri Peringatan Isra...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Jumpa Pers, Kajari Pangkep : Satu...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing
    Tony Rosyid: Ridwan Kamil Yang Jegal Anies
    Hendri Kampai: Harta Karun Indonesia, Jangan Sampai Jatuh ke Tangan yang Salah!
    Jajaran Bhabinkamtibmas Polres Pangkep, Ikuti Pelatihan Fungsi Tehnis Binmas
    PT Semen Tonasa Gelar Donor Darah, Direktur Keuangan  Anis: Setitik Darah yang Kita Sumbang Sangat Terbantu Bagi Orang- Orang yang Butuh
    Bersihkan Pasar, Bentuk Kepedulian Koramil 1421-01 Balocci Terhadap Wilayahnya. 
    Sederhana dan Merakyat, Caleg DPRD Pangkep Andi Alwi Kecca: Siap Berjuang Untuk Kesejahteraan Rakyat
    Manfaatkan Lahan Tidur, Kades Patallassang Labakkang Suryadi Dg Naba  Galakkan Program Tanam Sayur Mayur
    Jajaran Bhabinkamtibmas Polres Pangkep, Ikuti Pelatihan Fungsi Tehnis Binmas
    Sederhana dan Merakyat, Caleg DPRD Pangkep Andi Alwi Kecca: Siap Berjuang Untuk Kesejahteraan Rakyat
    Mangrove Dukung Produktivitas Ikan Tertinggi, Kadis Perikanan Pangkep Kusmawati : Sangat Perlu Dilestarikan
    Kapolsek Liukang Tangaya Hadiri Pertemuan Tim Supervisi Biro SDM Polda Sulsel di Polres Pangkep
    Bhabinkamtibmas Polsek Minasate'ne bersama Kedes Kabba Pantau Pekerja Jalur Kereta Api
    Pungutan Retribusi di Danau Cinta,  Forkopincam Balocci Gelar Pertemuan dengan PT.Semen Tonasa 
    Lewat Sambang Warga, Bhabinkamtibmas Desa Kabba & Desa Panaikang, Sampaikan Himbauan Kamtibmas di Bulan Suci Ramadhan
    Jaga Keamanan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Liukang Tangaya  Gelar Kunjungan Silaturahmi di Pulau Sanane
    Sambut Peringatan HUT ke- 55, PT Semen Tonasa Gelar Pemeriksaan dan Pengobatan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat
    Siaran Press,   Kajati Sulsel Terima Kunjungan Kerja Spesifik Komisi Tiga DPR RI Masa Persidangan V Tahun Sidang 2022-2023

    Tags